Chat with us, powered by LiveChat

Raih Juara 1 OMI 2025 Tingkat Provinsi, M. Adnan Yasir Melaju ke Tingkat Nasional


Banner Post

Palangka Raya (Humas) Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Madrasah Aliyah Negeri Kota Palangka Raya Plus Keterampilan. Salah satu murid terbaiknya, Muhammad Adnan Yasir, murid kelas X B meraih prestasi gemilang, sukses meraih Juara 1 dalam ajang Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) 2025 mata Pelajaran Geografi tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tengah. Hasil ini diketahui dari pengumuman yang dilakukan pada Jumat 10 Oktober 2025.


Kabar sukses ini pertama kali disampaikan oleh Nuryati, guru pembimbing M. Adnan Yasir dalam mengikuti kegiatan OMI mapel Geografi. “Alhamdulillah, anak kita M. Adnan Yasir sukses tembus ke tingkat nasional,” ungkap Nuryati Jumat sore, (10/10/2025).


Atas capaian gemilang tersebut, M. Adnan Yasir berhak melaju ke tingkat nasional dan mewakili Provinsi Kalimantan Tengah di Tingkat nasional. Acara tersebut akan digelar di titik Lokasi Provinsi yang direncanakan pada 4–5 November 2025 dan berkompetisi dengan para pelajar madrasah/sekolah terbaik dari seluruh Indonesia.


Plt. Kepala MAN Kota Palangka Raya, Miftah Safingi, M.Pd., menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas keberhasilan muridnya tersebut.


“Alhamdulillah, saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi yang diraih oleh M. Adnan Yasir. Semoga di tingkat nasional nanti ananda dapat kembali mengharumkan nama madrasah dan membawa pulang juara,” ujar Miftah setelah pemberian apresiasi murid berprestasi Senin pagi, (13/10/2025).


Ia menambahkan, capaian ini menjadi bukti nyata dari komitmen MAN Kota Palangka Raya dalam membina generasi muda berprestasi. Menurutnya, keberhasilan para murid tidak lepas dari dukungan guru pembimbing, disiplin belajar, serta semangat pantang menyerah dari para peserta.


Keberhasilan MAN Kota Palangka Raya meraih juara di ajang OMI 2025 mempertegas posisi madrasah ini sebagai salah satu lembaga pendidikan yang unggul di Kota Palangka Raya. Prestasi tersebut juga bisa menjadi sumber inspirasi bagi para murid lainnya untuk terus berusaha, berkompetisi secara sehat, dan mengukir prestasi di berbagai bidang. (Khalid)